1

COVID-19 STARTER PACK

by stela, Posted on: 30 Mar 2020, 13:16
0 Comments. - 540 Views.


Bagikan ke:

Ditengah kondisi pandemi COVID-19 pemerintah menghimbau warganya untuk melakukan aktivitas di rumah, mulai dari bekerja, belajar, hingga beribadah. Namun jika kamu terpaksa harus melakukan aktivitas di luar rumah, kamu harus membawa beberapa barang yang bisa membantu menangkal penyebaran COVID-19.

Yuk, simak barang apa saja yang harus kamu bawa:

  1. Hand sanitizer
    Hand sanitizer dengan kandungan alkohol 60% menjadi alternatif paling tepat sebagai pengganti sabun cuci tangan saat kamu bepergian.
     
  2. Tissue
    Jika kamu sedang dalam keadaan tidak sehat seperti batuk dan pilek, jangan lupa untuk membawa tissue kering dan basah. Tissue dapat digunakan untuk menutup hidung dan mulut pada saat kamu batuk atau bersin. Selain itu, tissue dapat kamu gunakan untuk membersihkan barang-barang di sekitar kamu sebelum digunakan. Jangan lupa untuk membuang tissue pada tempatnya ya.
     
  3. Masker
    Cara penyebaran COVID-19 salah satunya adalah melalui udara. Oleh karena itu, saat keluar rumah, pastikan kamu menggunakan masker dengan benar.
     
  4. Botol air minum
    Mengkonsumsi banyak air putih merupakan hal yang diharuskan dalam kondisi seperti ini. Saat sedang berada di luar rumah, bawa botol air minum kamu sendiri. Selain lebih higienis, asupan air putih kamu akan tetap terjaga dan kamu bisa menghemat membeli air minum.
     
  5. Vitamin
    Selain menjaga kebersihan dan banyak mengkonsumsi air putih, menjaga daya tahan tubuh adalah hal yang penting. World Health Organization (WHO) atau organisasi kesehatan dunia menyarankan untuk mengkonsumsi multivitamin untuk menjaga daya tahan tubuh, terutama vitamin C.
     
  6. Makanan bergizi
    Meskipun berada di luar rumah, asupan makanan yang masuk ke dalam tubuh juga harus kamu perhatikan. Tetap konsumsi makanan bergizi seperti sayur dan buah-buahan.

Persiapan ini akan membantu kamu menangkal penularan COVID-19 saat kamu terpaksa harus berada di luar rumah. Jangan lupa untuk mencuci tangan pada air yang mengalir sebelum kamu masuk ke rumah ya.

Info sejenis
Tahukah Kamu?

Tahukah Kamu? Ketika kita lahir kita sudah memiliki 270…

Baca selengkapnya →
Seberapa kuat gigi kita?

Pernah melihat video tentang orang yang menarik kendaraan dengan menggunakan giginya? Jangan heran, karena sebenarnya…

Baca selengkapnya →
Berikan Komentar
List komentar (0)